
Alhamdulillahirabbil’alamin, Himpunan Mahasiswa Program Studi
Bimbingan dan Konseling (HMPS BK) dan Pusat Informasi dan Komunikasi
Mahasiswa Sahabat Mentari (PIK-M Sahabat Mentari) FKIP UAD telah
mengadakan Camp Counseling and Adventure Based Counseling (CC
ABC) HMPS BK UAD 2022 yang bertemakan ”Membentuk Karakteristik
Mahasiswa Dalam Meningkatkan Kemampuan Diri Untuk Menghadapi Era
Globalisasi”. Kegiatan ini diikuti oleh 153 mahasiswa, dari total keseluruhan 153 mahasiswa baru angkatan 2022, dan 3 mahasiswa dari angkatan 2021 yang belum mengikuti kegiatan tersebut.
Kegiatan CC ABC ini juga dihadiri oleh tamu undangan yang berasal dari demisioner HMPS BK dan demisioner PIK M Sahabat Mentari, kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua Program Studi Bimbingan dan Konseling Universitas Ahmad Dahlan yaitu Bpk. Irvan Budhi Handaka, M.Pd. secara luring di Open Theater Youth Centre, Mlati, Sleman, Yogyakarta. Kegiatan Camp Counseling dan Adventure Based Counseling (CC ABC) memiliki tujuan untuk membantu mahasiswa dalam meningkatkan kemampuan intelegensi nya dalam bidang bimbingan dan konseling. Serta dapat saling mengenal, memahami, dan mengerti antara sesame mahasiswa baru program studi bimbingan dan konseling. Kegiatan CC ABC pada tahun ini dilaksanakan selama 2 hari, yaitu pada Rabu, 02 November 2022 dan Kamis, 03 November 2022. CC ABC tahun ini bertempat di Youth Centre, Mlati, Sleman, Yogyakarta. Pada hari pertama, kegiatan CC ABC mengundang 3 pemateri yang luar biasa, dan terbagi menjadi 2 sesi penyampaian materi.

Sesi pertama di pagi hari yaitu membahas mengenai “Keprodian & Kurikulum” yang disampaikan oleh Bapak Irvan Budhi handaka, S.Pd., M.Pd., kemudian dilanjutkan dengan materi “Bangga Menjadi Konselor” oleh Bapak Dr. Dody Hartanto, S.pd., M.Pd. selanjutnya pada sesi kedua di siang hari dilanjutkan dengan penyampaian materi mengenai “Kiat Belajar Menjadi Mahasiswa” oleh Bapak Caraka Putra Bhakti, S.Pd., M.Pd., lalu dilanjutkan dengan sharing community oleh mahasiswa-mahasiswa berprestasi dari mahasiswa Prodi BK FKIP UAD. Lalu setelah sholat ashar, diadakan lomba-lomba, seperti StoryTelling, Komikstrip, dan Stand Up Comedy. Pada malam hari, diadakan penampilan-penampilan pensi oleh masing-masing perwakilan kelas, dan penampilan Guest Star, antara lain KSBK, De Console, dan Mabes Musik UAD. Pada hari kedua, acara dilaksanakan di lapangan Youth Centre, Yogyakarta. Peserta CC ABC mengikuti rangkaian acara yang telah disusun oleh panitia untuk dapat menghibur para peserta, tidak lupa menyisipkan banyak bahan ilmu ajar seputar bimbingan dan konseling. Pada hari kedua diawali dengan senam bersama dilanjutkan sarapan pagi. Setelah sarapan, diadakan outbond yang telah disusun dan disiapkan dan disesuaikan dengan materi ke-BK-an. Terakhir, dilaksanakan acara penutupan dan awarding kepada para pemenang kejuaraan. Adapun, nama-nama para pemenang dalam kejuaraan CC ABC 2022 sebagai berikut:
● Juara terbaik Komikstrip : Putri Ayu Nurjannah kelas C
● Juara terbaik Story Telling : Naurah Salsabila kelas A
● Juara terbaik Stand Up : Dedy Setiawan kelas C
● Mahasiswa Terbaik Putra : Naufal Arrofi kelas D
● Mahasiswa Terbaik Putri : Alifah Nur Fauziyah kelas C
● Juara Yel-Yel Terbaik : Kelas D
● Juara Pentas Seni Terbaik : Kelas C
● Juara ABC Terbaik Putra : Kelompok 18, anggota:
1. Rohmat Nur Hidayat
2. Raden Ilham Rhama Nugraha
3. Rfy Arya Pradana
4. Rizky Romadhoni
5. Kafi Gian Danendra
6. Zaki Syafri Mahendra
7. Ridho Billah
8. Fahri Reynaldi
● Juara ABC Terbaik Putri: Kelompok 7, anggota:
1. Mellia Wahyuningrum
2. Putri Amanda
3. Nadiya Ayu Sukmawati
4. Tasya Amin Zakiyah
5. Diah Ayuningrum
6. Rasya Sadina Nuraini Rubianto
7. Fathin Nur Rachma

Harapannya, dengan diadakannya kegiatan ini dapat membantu mahasiswa
baru untuk dapat beradaptasi dengan baik, meningkatkan jiwa solidaritas,
integritas, dan kebersamaan di BK UAD. Menjadi mahasiswa berprestasi
bersama Prodi BK FKIP UAD, menetapkan Prodi FKIP BK dengan kalimat “Prestasi Adalah Budaya Kami”.